https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/feedback+icon-02.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/ask+me+icon.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/ca1c6612-ff7b-4dea-b6fa-71ff3cf4a281.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/ca1c6612-ff7b-4dea-b6fa-71ff3cf4a281.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/ca1c6612-ff7b-4dea-b6fa-71ff3cf4a281.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/ca1c6612-ff7b-4dea-b6fa-71ff3cf4a281.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/ca1c6612-ff7b-4dea-b6fa-71ff3cf4a281.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/ca1c6612-ff7b-4dea-b6fa-71ff3cf4a281.jpeg

Toyota CH-R Bersiap Mengaspal di Indonesia

11 April 2018

dilihat 74x




Pameran otomotif IIMS 2018 yang berlangsung (19 – 29 April) kemungkinan besar akan menjadi debut publik crossover Toyota CH-R. Model yang sudah dibicarakan sejak tahun lalu ini akan mengisi ceruk pasar yang dirintis Nissan Juke dan sekarang dinikmati Honda HR-V.

Toyota-Astra Motor akan mendatangkan model ini dari Thailand. Pabrik canggih Gateway Plant akan memproduksi CH-R yang nantinya diekspor ke negara-negara kawasan Asia Pasifik. Model yang pertamakali diluncurkan di Jepang November 2016 ini menawarkan lebih dari satu jenis mesin. Mulai dari mesin 1.2 liter turbobensin, 1,8 liter bensin, 2.0 liter bensin, 1,8 liter hybrid dan 2.0 liter untuk China.

Untuk Indonesia, juga Malaysia dan Thailand, Toyota menyelipkan mesin 1.8 liter. Mesin ini bisa menghasilkan daya 141 hp pada putaran 6000 rpm dan torsi 177 N·m pada putaran 4000 rpm. Di Thailand mesin ini dipasangkan dengan transmisi CVT dengan 7-speed pada mode manual. Di Indonesia, C-HR 1.800cc akan bertemu dengan Honda HR-V 1.8 Prestige CVT bertenaga 137 hp pada putaran 6.500 rpm dan torsi 169 Nm pada putaran 4.300 rpm.

Harga HR-V Rp378-Rp 404 juta on-the-road Jakarta mungkin akan berada dibawah Toyota CH-R. Meskipun belum diumumkan, rumor yang beredar harganya berkisar Rp490 - Rp550 juta on-the-road.

Toyota CH-R juga punya pilihan varian hybrid. Tipe ini mengkombinasikan mesin 2ZR-FXE yang bekerja dengan siklus Atkinson (bukan siklus Otto seperti mesin bensin konvensional). Mesin 1.8 liter ini memproduksi tenaga maksimal 98 ps dan torsi 142 Nm. Dikombinasikan dengan motor listrik 72hp dan torsi 163 Nm. Daya maksimal kombinasi kedua sistem penggerak itu adalah 122 hp namun ada torsi besar yang tersedia sejak diputaran bawah. Toyota mengklaim efisiensinya 24.4km/liter dan emisi CO2 95g/km.

0 Komentar


Tambah Komentar