https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/feedback+icon-02.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/ask+me+icon.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/6700f952-32dd-4e43-8de9-803d9ce00fbe.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/5d648deb-ad76-4ff0-99f7-a56a5b3b8358.JPG
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/b6521a6b-e8f9-476d-b6da-48d9059ab66f.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/410cc98e-b587-4819-ac9a-e62641b93afa.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8221a4fd-2dd2-406d-b56e-12a78766c2d2.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/6700f952-32dd-4e43-8de9-803d9ce00fbe.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/5d648deb-ad76-4ff0-99f7-a56a5b3b8358.JPG
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8221a4fd-2dd2-406d-b56e-12a78766c2d2.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/6700f952-32dd-4e43-8de9-803d9ce00fbe.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/5d648deb-ad76-4ff0-99f7-a56a5b3b8358.JPG
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/b6521a6b-e8f9-476d-b6da-48d9059ab66f.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/410cc98e-b587-4819-ac9a-e62641b93afa.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8221a4fd-2dd2-406d-b56e-12a78766c2d2.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/6700f952-32dd-4e43-8de9-803d9ce00fbe.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/5d648deb-ad76-4ff0-99f7-a56a5b3b8358.JPG
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/b6521a6b-e8f9-476d-b6da-48d9059ab66f.jpg

Tom Cruise Kendarai BMW M5 Tanpa Pintu Untuk Syuting Mission: Impossible 7

13 October 2020

dilihat 79x

Mobilku.com - Dibalik adegan action dalam film Mission: Impossible, BMW adalah salah satu pabrikan otomotif yang telah menemani Tom Cruise sejak seri Ghost Protocol. Setelah kesepakatan dengan BMW terus berlanjut ke seri Rogue Nation dan Fallout, sekarang saatnya giliran Mission: Impossible 7 yang akan menghibur para fans.


Sebelumnya Tom Cruise telah menyelesaikan lompatan tinggi yang luar biasa menggunakan sebuah sepeda motor di Norwegia, dan spyshot terbaru dari Roma mengkonfirmasi bahwa aksi tersebut akan berlanjut menggunakan kendaraan roda empat. 


Tom Cruise terlihat mengendarai BMW M5 tanpa pintu dalam proses syuting. Alasan mobil ini hadir tanpa pintu adalah agar kamera bisa mengambil wajah dari Tom Cruise dengan jelas saat adegan dalam mobil. Nyatanya tidak hanya M5 tanpa pintu saja yang akan digunakan dalam syuting, banyak adegan direkam menggunakan kamera yang dipasangkan pada Nissan GT-R dan juga Porsche Cayenne generasi pertama untuk menangkap beberapa scene khusus.


Membuat sebuah film besar tentu akan melibatkan banyak orang dalam prosesnya. Menurut surat kabar Italia La Repubblica, tim Tom Cruise bahkan telah menyebabkan kehebohan selama tujuh hari proses syuting yang dilakukan di Italia tersebut, khususnya di kota Roma dan Venesia. Mereka bahkan dikabarkan telah menurunkan sebanyak 180 kru serta seribu extras dengan menelan biaya sebesar $ 41 juta hanya untuk seminggu syuting di Italia. 


Salah satu lokasi mereka kebetulan berada di Policlinico Umberto I, yang merupakan sebuah rumah sakit umum terbesar kedua di Italia. Dengan banyaknya orang yang keluar masuk fasilitas rumah sakit selama pandemi COVID-19, membuat serikat pekerja rumah sakit tersebut protes terhadap proses syuting. Dikarenakan ada adegan yang dibuat di sebuah ruangan besar yang sering digunakan oleh manajemen rumah sakit.


BMW diketahui telah mendukung film tersebut sudah cukup lama. Untuk mendapatkan keuntungan langsung atas investasinya di film tersebut, BMW dikabarkan telah mengumumkan edisi Seri 5 serta M5 Mission Impossible secara eksklusif untuk pasar Jepang. 

0 Komentar


Tambah Komentar