https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/feedback+icon-02.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/ask+me+icon.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/c5fc3000-2b61-4279-952b-18c188d19088.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/d71e0165-f20c-4d3f-91a3-53007dcb4d8f.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/39ba407e-4de6-4072-affd-ae93148dd7aa.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/e8f039a3-4762-4602-982d-9fc37a32a5bf.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/84ff77c2-996e-4d07-98ee-9b7ef38b2cec.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/c5fc3000-2b61-4279-952b-18c188d19088.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/d71e0165-f20c-4d3f-91a3-53007dcb4d8f.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/84ff77c2-996e-4d07-98ee-9b7ef38b2cec.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/c5fc3000-2b61-4279-952b-18c188d19088.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/d71e0165-f20c-4d3f-91a3-53007dcb4d8f.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/39ba407e-4de6-4072-affd-ae93148dd7aa.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/e8f039a3-4762-4602-982d-9fc37a32a5bf.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/84ff77c2-996e-4d07-98ee-9b7ef38b2cec.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/c5fc3000-2b61-4279-952b-18c188d19088.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/d71e0165-f20c-4d3f-91a3-53007dcb4d8f.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/39ba407e-4de6-4072-affd-ae93148dd7aa.jpg

Setelah Tiga Tahun Tanpa Kabar, Tesla Roadster Terbaru Tampil di Museum

20 May 2021

dilihat 78x

Mobilku.com - Jika kalian penggemar Teqsla, ada sebuah pameran baru di Petersen Automotive Museum, Los Angeles, yang bisa kalian kunjungi. 


Dalam museum tersebut kabarnya telah ditampilkan prototipe Tesla Roadster generasi terbaru yang hanya akan dipertontonkan selama dua minggu kedepan. Penampilan kali ini merupakan penampilan umum perdana nya tahun ini, setelah sebelumnya sempat ditampilkan pada peluncurannya di tahun 2018.


Museum Petersen kabarnya akan memamerkan Tesla Roadster generasi terbaru bersama dengan rekan generasi pertamanya di lantai dua museum. Pameran ini dimaksudkan untuk menunjukkan bagaimana pencapaian teknik sebuah perusahaan telah berkembang dari tahun ke tahun.


Dengan waktu nol hingga 60 yang dijanjikan dalam 1,9 detik dan kecepatan tertinggi 250 mil per jam, Roadster berhasil mewakili mobil sport listrik, bersama dengan Rimac C_Two dan Lotus Evija. Jadi tidak diragukan lagi, sejarah perkembangan Roadster merupakan langkah yang sangat bersejarah selama masa pertumbuhan Tesla.


“Penambahan prototipe Tesla Roadster adalah pengingat yang menakjubkan tentang sejauh mana Tesla telah berkembang sebagai pabrikan kendaraan listrik. Para pengunjung tentu akan dapat melihat serta membandingkan Roadster baru dengan pendahulunya yang telah mengalami perkembangan selama satu dekade terakhir," ujar Terry Karges, selaku direktur eksekutif Petersen Automotive Museum.


Roadster terbaru ini rencananya sudah dipamerkan mulai hari ini, dan akan tersedia hingga 2 Juni mendatang. Jika ingin berkunjung, kalian dapat membeli tiket di muka terlebih dahulu di situs web Petersen. Beberapa orang pendaftar pertama yang beruntung bahkan diperbolehkan masuk tanpa biaya dan dapat mengajak maksimal tiga orang lainnya secara gratis. 

0 Komentar


Tambah Komentar