https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/bb8f5d75-50db-41be-bb0a-4b1bfd7ea73a.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/268d9d97-535c-4969-8766-d06b4d616e12.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/420e1861-22a0-46c8-8bb2-8dd60f07fcd2.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/33512c15-e448-4cd3-82e7-aedc2fc3e3de.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/ba67b080-f34b-4944-9339-12fc2a58d35a.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/d86ead9a-a1e2-4bea-a2e0-c598abe2ced4.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/6bb9da56-ad1b-4781-aed5-f20e1ecac695.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/bb8f5d75-50db-41be-bb0a-4b1bfd7ea73a.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/268d9d97-535c-4969-8766-d06b4d616e12.jpg

Porsche 911 Targa Meluncur dengan Tampilan yang Menawan

18 May 2020

dilihat 76x

Mobilku.com - Porsche dikabarkan berniat untuk meluncurkan varian tambahan dari model 911. Varian Targa 4 dan 4S open-top diketahui saat ini sedang dalam proses produksi. Targa 4S akan hadir dengan opsi transmisi manual tujuh kecepatan tanpa biaya tambahan.


Mengusung elemen desain dan tampilan dari 911 generasi 992 alias terbaru, Targa disebut menawarkan sensasi mengemudi atap terbuka dengan kenyamanan sebuah coupe. Ciri khas 911 992 bisa dijumpai melalui LED bar lampu belakang yang terintegrasi, serta spoiler elektrik yang besar.


Seperti 911 Carrera varian entry, Porsche mengandalkan mesin flat-6 3.0 liter twin-turbo untuk 911 Targa 4. Mesin ini menghasilkan tenaga 380 hp dan torsi 450 Nm yang disalurkan ke seluruh roda. Akselerasi 0-100 km/jam dapat dilakukan dalam 4,2 detik.


Sementara untuk varian 911 Targa 4S, menghasilkan tenaga 444 hp dan torsinya 530 Nm, untuk akselerasi 0-100 km/jam dalam 3,6 detik. Kedua varian mendapat transmisi standar otomatis PDK dual-clutch 8-speed, berikut opsi manual 7-speed. Tidak ketinggalan kombinasi paket Sport Chrono juga ditawarkan oleh Porsche.


Untuk harga 911 Targa sudah tersedia untuk pasar Eropa dengan harga mulai £ 98.170 (sekitar Rp 1,768 miliar) untuk Targa 4. Sementara untuk Targa 4S ditawarkan mulai dengan £109.725 (sekitar Rp 1,975 miliar).

0 Komentar


Tambah Komentar