https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/feedback+icon-02.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/ask+me+icon.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/92cb1e55-62db-4289-b5c1-3edf2ce6b9c3.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/7a9a472b-4128-4c76-8548-376730b21338.JPG
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/22f894bc-484a-47bb-b228-f67c64e43238.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a365cc94-1352-494c-a37d-6ec67f7f7dbd.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/92cb1e55-62db-4289-b5c1-3edf2ce6b9c3.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/7a9a472b-4128-4c76-8548-376730b21338.JPG
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a365cc94-1352-494c-a37d-6ec67f7f7dbd.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/92cb1e55-62db-4289-b5c1-3edf2ce6b9c3.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/7a9a472b-4128-4c76-8548-376730b21338.JPG
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/22f894bc-484a-47bb-b228-f67c64e43238.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a365cc94-1352-494c-a37d-6ec67f7f7dbd.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/92cb1e55-62db-4289-b5c1-3edf2ce6b9c3.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/7a9a472b-4128-4c76-8548-376730b21338.JPG
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/22f894bc-484a-47bb-b228-f67c64e43238.jpg

Pakai Teknologi Sensor, Ford Ciptakan Transmisi Manual Tanpa Pedal Kopling

15 February 2022

dilihat 153x

Mobilku.com - Ford dikabarkan telah mengajukan sebuah paten transmisi manual tanpa kopling untuk mobil bermesin pembakaran. Dengan adanya transmisi manual tanpa kopling ini, pengemudi dengan mudah dapat mengesampingkan fungsi kopling dan hanya bermain di sekitar persneling saja.


Dalam file paten yang didaftarkan, gearbox digambarkan akan dipasang ke blok mesin yang menunjukkan bahwa solusi ini ditujukan untuk mobil bermesin pembakaran. Sistem ini juga memungkinkan pengguna untuk mengganti persneling hanya dengan menggerakkan tuas persneling tanpa harus terlebih dulu menginjak kopling.


Pada dasarnya ini hanya berubah cara kerja kopling. Jika semula kopling berada di dekat gas dan rem, kini akan terdapat sebuah sensor pada gear knob yang akan mendeteksi gerakan dan mempersiapkan pergantian gigi berikutnya. Ketika ada gerakan pergantian transmisi, sistem akan menghitung aktuasi kopling berdasarkan rasio gigi berikutnya dan kecepatan roda mobil.


Dengan transmisi baru ini, Ford berharap dapat menyederhanakan gearbox manual sambil tetap mempertahankan aspek yang paling menyenangkan. Paten tersebut juga menyebutkan bahwa kopling otomatis seringkali dianggap oleh sebagian orang lebih "rumit" dibandingkan mobil manual, atau digambarkan bukan transmisi sejati.


Namun jika kalian masih rindu dengan menginjak kopling, Ford mengatakan bahwa pengemudi masih dapat mengendalikan kopling jika diperlukan, meskipun melalui cara yang kurang konvensional, seperti menambah tombol baru pada persneling.


Teknologi serupa juga pernah dicoba oleh pabrikan lain, salah satunya adalah Mercedes dengan hatchback A-Class. Akan tetapi, sistem milik Ford bisa dikatakan jauh lebih canggih, dan kami berharap paten tersebut bisa dibawa ke pasaran.

0 Komentar


Tambah Komentar