https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/feedback+icon-02.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/ask+me+icon.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3ec6e9ae-f407-401c-9cb7-8624ba4654c9.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/b71464bd-421b-4af8-88ba-65b6c26fcb7e.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/9e867541-99bb-4207-95b6-675a979e16e8.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/4248f962-e90e-4258-82e1-d522907b914e.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/1c8b4e10-9862-4cd0-b710-ce77dab1bf15.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3ec6e9ae-f407-401c-9cb7-8624ba4654c9.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/b71464bd-421b-4af8-88ba-65b6c26fcb7e.jpeg

Nurburgring Versi Toyota

27 April 2019

dilihat 95x

Mobilku.com - Bertahun-tahun Sirkuit Nurburgring menjadi tempat ujicoba mobil-mobil baru dari pabrikan otomotif dunia. Sirkuit yang dijuluki The Green Hell ini dikenal sulit. Lintasannya panjang, 22 km. Ada 154 tikungan. Lintasannya naik turun, dengan elevasi hingga 300 m dari titik terendah ke tertinggi.

Bagi pabrikan non Jerman, ujicoba ditempat ini punya kekurangan. Biayanya mahal. Selain mahal, informasi dari uji coba itu rentan bocor ke pesaing. Sirkuit itu juga tempat favorit spy photographer untuk mendapatkan foto-foto mobil yang sedang di uji coba.

Toyota menjawab dengan membangun sirkuit sendiri. Namanya Toyota Technical Center Shimoyama. Di kota pusat operasi perusahaan otomotif ini. Lintasan sirkuit itu membelah kota hingga perbukitan.

Kamis (25/4) Toyota meresmikan salah satu ruas lintasan sepanjang 3.2 mil. Seluruh sirkuit diharapkan tuntas 2023. Toyota masih tutup info soal panjang lintasan.

Menurut Toyota, test track itu dikembangkan "berdasarkan pengalaman panjang di Nurburgring Nordschleife yang terkenal sangat berat".

Toyota memanfaatkan kontur topografi setempat untuk merancang kurva tikungan, sudut dan elevasi. Sirkuit ini memiliki elevasi 75 meter dari titik terendah ke tertinggi.

Yang diketahui saat ini, Country Road Test Loop yang baru diresmikan itu akan digabung dengan High Speed dan Specialized track dalam tahun-tahun yang akan datang. Dan seperti Nurburgring, 70 persen sirkuit ini melintasi kawasan vegetasi hijau.

Menjelang peresmian, Presiden Toyota Akio Toyoda berkata, “Saya ingin mengucapkan terima kasih yang tulus kepada Prefektur Aichi, Toyota City, Kota Okazaki, dan yang terutama, kepada penduduk lokal Shimoyama atas bantuan, dan kerja sama yang tak ternilai sejak dari tahap konsep hingga pembangunan Toyota Technical Center Shimoyama."

Akio Toyoda, yang juga pembalap, menyatakan semua model Toyota nantinya akan di uji di sirkuit ini untuk menghasilkan mobil yang bisa melahirkan kegembiraan mengemudi. Sirkuit Toyota Technical Center Shimoyama dijadwalkan beroperasi 2023. Investasinya 300 miliar Yen.(*)


0 Komentar


Tambah Komentar