https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/6184bbc6-7f2b-4ef0-8883-54eea0294895.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/5aa53a01-7395-4b62-896a-fb6878860bc1.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/c37d6126-1a1a-430a-801e-50ff8c4c5993.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/bbf4507b-0b84-4518-bb89-591d074cf0d4.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/cab18d03-f836-4efd-be16-ad05ab778dda.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8b4f43b5-fa0e-4e07-b9f8-6a3368862c4e.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/6184bbc6-7f2b-4ef0-8883-54eea0294895.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/5aa53a01-7395-4b62-896a-fb6878860bc1.png

Mitsubishi UK Akan Melelang Deretan Mobil Langka dan Legendaris

03 April 2021

dilihat 281x

Mobilku.com - Belakangan ini jajaran mobil Mitsubishi yang ditawarkan ke pelanggan rasanya agak membosankan.


Namun, hal ini berbeda jika kita bandingkan dengan beberapa dekade yang lalu ketika Mitsubishi masih memproduksi serangkaian mobil sport, mobil rally, hingga mobil off-road yang tangguh di medan ekstrim.


Mitsubishi UK dikabarkan telah melelangkan beberapa mobil legendarisnya dalam lelang online melalui situs Autoauction.


Dalam lelang tersebut, kabarnya akan tersedia 14 kendaraan Mitsubishi klasik. Mobil-mobil tersebut berasal dari jajaran Mitsubishi tahun 1970-an, serta beberapa mobil ikonik seperti Shogun (Pajero dua pintu) generasi pertama tahun 1987, 3000GT tahun 1992, serta Lancer Evolution IX MR FQ 360 tahun 2008.


Salah satu yang paling spesial dari pelelangan ini yaitu kehadiran Evo VI Tommi Makinen, dimana mobil ini merupakan satu dari 2.500 unit yang diciptakan pada tahun 1999 sebagai perayaan gelar ke-empat kejuaraan rally dunia.


Jika jajaran tersebut belum membuat kalian puas, Mitsubishi UK juga telah menyiapkan mobil rally Lancer Evolution IX Group N yang merupakan pemenang dari ajang reli Inggris tahun 2007 dan 2008 dengan Guy Wilkes dan Phil Pugh sebagai drivernya.

0 Komentar


Tambah Komentar