16 June 2020
dilihat 106x
Mobilku.com - Mini dikabarkan akan memaksimalkan potensi globalnya dengan merilis dua crossover baru selama beberapa tahun kedepan. Untuk crossover yang pertama, anak perusahaan BMW tersebut akan meningkatkan upaya elektrifikasi yang sedang dilakukan saat ini. Sedangkan untuk crossover kedua nantinya akan diposisikan untuk mobil dengan jangkauan yang lebih tinggi.
Menurut Mini, memperluas jajaran mobil ke segmen crossover dinilai upaya yang cukup sulit untuk dilakukan, akan tetapi para eksekutif percaya bahwa mereka mampu melakukannya. Kabarnya, saudara baru dari Mini Countryman ini akan menjadi mobil listrik yang dikembangkan bersama oleh Mini dan Great Wall Motors yang akan di produksi di China. Karena sebelumnya, pada tahun 2019 lalu BMW mengumumkan kerjasama tersebut namun belum jelas mobil apa yang akan diproduksi. Mungkin, bisa saja mobil baru keluaran dari Mini yang akan diproduksi dari hasil kerjasama tersebut.
Berdasarkan kabar yang beredar, model terbaru ini akan didasari dari model Mini Paceman yang besarnya hampir seukuran dengan BMW X1. Ini artinya mobil keluaran terbaru tersebut akan berada sedikit lebih besar jika dibandingkan dengan Mini Countryman. Generasi terbaru ini juga akan mendapatkan paket baterai generasi baru yang diproduksi tanpa menggunakan material kobalt.
Saat ini Mini sedang menggali lebih dalam ke masa lalu untuk memberi nama yang pas untuk crossover yang sedang dikerjakannya. Nantinya, hasil pemilihan model terbaru dari Mini harus memainkan peran penting dalam meraih pasar, khususnya Amerika Serikat dan China.
Crossover listrik terbaru ini akan diproduksi di pinggiran kota Shanghai yang pabriknya saat ini sedang dibangun. Pihak perusahaan menargetkan mobil ini akan selesai diproduksi pada tahun 2022 dan diharapkan dapat diperkenalkan ke publik pada akhir 2021 atau awal 2022 mendatang.
1 Komentar
Junarto
Keren banget
0 Balasan
Reply
Tambah Komentar