20 February 2021
dilihat 114x
Mobilku.com - Microsoft dan Bosch dikabarkan tengah bekerja sama untuk mengembangkan platform perangkat lunak baru untuk kendaraan.
Platform perangkat lunak ini rencananya akan dibuat berdasarkan pada Microsoft Azure, layanan cloud computing milik Microsoft. Penggunaan Azure juga memumgkinan sistem tersebut dapat melakukan pembaruan over-the-air, dan dioperasikan semudah menggunakan ponsel. Selain itu, platform ini juga diklaim akan memberi pengendara akses ke fungsi terbaru serta layanan digital selama masa pakai kendaraan mereka.
Bosch diketahui akan menyediakan sejumlah modul perangkat lunak dalam kemitraan ini. Selain itu, Bosch juga akan menyumbangkan keahliannya dalam arsitektur kelistrikan dan elektronik, unit kontrol, komputasi kendaraan, serta unit middleware pada kendaraan.
Situs CNET mencatat bahwa perusahaan ini juga akan membuat sebuah alat baru yang bertujuan mempermudah pengembangan perangkat lunak di masa mendatang.
Salah satu anggota dewan manajemen Bosch, Dr. Markus Heyn berpendapat bahwa pihak Bosch sudah berhasil melakukan pembaruan over-the-air.
"Memiliki platform perangkat lunak komprehensif yang bisa digunakan dari kendaraan hingga cloud akan mengurangi kompleksitas pengembangan perangkat lunak dan integrasi sistem kendaraan. Dengan cara ini kami akan menciptakan pembaruan secara nirkabel yang bekerja dengan lancar dan nyaman layaknya menggunakan ponsel cerdas.”
“Kolaborasi kami dengan Bosch bertujuan untuk menyatukan keahlian salah satu pemasok otomotif terkemuka dunia dengan kekuatan cloud Microsoft, AI, dan GitHub milik kami,” ujar wakil presiden eksekutif Cloud + AI di Microsoft, Scott Guthrie.
“Kami juga ingin menghadirkan perangkat lunak yang cepat agar menjadi pembeda utama dalam industri otomotif. Ambisi kami adalah membantu para pelaku bisnis untuk mempercepat hubungan mereka dengan mobil penumpang dan armada komersial dalam skala besar.”
0 Komentar
Tambah Komentar