https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/f057907c-f6c8-4e39-bb25-52c38743c37f.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/2c0a2799-75c2-4af6-a735-5bfa1edd9b62.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/7b20b3ba-e2b0-42a9-9c6c-aa6682857343.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/cc7ae00a-468d-4b03-812c-754a2cb47660.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/f497ea9a-d320-4952-b793-da47b1dd9c9b.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/f057907c-f6c8-4e39-bb25-52c38743c37f.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/2c0a2799-75c2-4af6-a735-5bfa1edd9b62.jpeg

Melihat Mercedes-Benz GLS 450 Mobil Yang Dipakai AHY Saat Dinas Tugas Kementerian

27 February 2024

dilihat 398x

Mobilku.com - Menteri ATR/Kepala BPN AHY belum lama ini terlihat menggunakan Mercedes-Benz GLS 450 sebagai mobil dinasnya. Mobil ini merupakan salah satu SUV premium di kelasnya, dengan banderol Rp 2,7 miliar dan punya konsumsi BBM 1:10. Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) terlihat menggunakan Mercedes-Benz GLS 450 dengan pelat nomor 'RI 41'. 


Untuk performa, mobil ini punya akselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 6,2 detik. Top speed GLS 450 ini diprediksi mencapai 246 km/jam. Konsumsi bahan bakarnya tercatat 9,2-8,9 liter/100 km. Bila dikonversikan ke km/liter, konsumsi BBM-nya itu mencapai 10,8-11,2 km/liter. Performa dan konsumsi bahan bakar itu didukung oleh mesin bensin 3.0 liter inline-six, dengan teknologi EQ Boost.


Mesin mobil ini juga sudah dilengkapi sistem elektrik 48 Volt dan terintegrasi dengan starter-generator. Mesin ini bisa menghasilkan tenaga maksimum 367 hp dan torsi 500 Nm. Sementara teknologi EQ Boost akan menyumbang torsi 250 Nm dan 22 hp sebagai output tambahan.


Dengan harganya yang terbilang fantastis, Mercy GLS 450 ini juga punya ragam fitur yang luar biasa. Misalnya sistem drive assist yang memberi bantuan saat mengemudi. Fitur Active Lane Keeping Assist juga hadir untuk mencegah kendaraan melintas melewati garis ke sebelah kanan atau kiri jalur. Active Lane Keeping Assist menggunakan ESP untuk mengerem roda yang berlawanan sehingga mencegah kendaraan melewati garis.


Fungsi manuver belok dari Active Brake Assist juga sebuah fitur baru di model ini. Cara kerjanya, jika ada potensi bahaya tabrakan dengan kendaraan yang mendekat saat berbelok, GLS 450 dapat direm pada kecepatan, yang biasanya dihasilkan pada kondisi tersebut.


Fitur lain yang diunggulkan mobil ini adalah Multibeam LED dan Adaptive Highbeam Assist Plus, dengan total 112 LED per headlamp. Teknologi ini dapat mengontrol 84 LED secara terpisah, yang dapat menghasilkan intensitas cahaya maksimum sesuai dengan standar yang diizinkan - untuk jarak yang mencapai lebih dari 650 meter.


Bergeser ke bagian interior, GLS 450 memiliki bagian dalam yang elegan dengan corak kursi kecoklatan. Sama seperti mobil flagship Mercedes-Benz lainnya, GLS 450 juga dibekali ambient light yang bisa diatur warnanya melalui panel layar sentuh di dasbor.


Untuk sistem hiburan, terdapat MBUX (Mercedes-Benz User Experience), yang bisa menjalankan konektivitas Android Auto dan Apple CarPlay. Selain itu, pada konsol tengah terdapat touchpad yang bisa digunakan untuk mengakses menu dan fitur yang ada di panel layar sentuh.Bagi yang suka mendengarkan musik di dalam mobil, GLS 450 dibekali Burmester®surround sound system, dengan 13 speaker dan sebuah amplifier tambahan.


Bagaimana, keren dan mewah sekali bukan mobil ini? Cocok banget dipakai untuk Pak AHY untuk bertugas.



0 Komentar


Tambah Komentar