https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/feedback+icon-02.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/ask+me+icon.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/4d6dd965-b253-43cc-ab20-7158326b3700.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/c974555b-cb17-426e-bdca-7ff7a7723ede.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a2bad811-7020-4554-91b0-91346379afba.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a7b7be36-2f02-4432-b8b5-56a31419fee7.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/388c4fb5-f77c-4297-9a2e-8e5c40b43fdc.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3a3428a6-ca91-446b-8ca4-09897bb082c2.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/4d6dd965-b253-43cc-ab20-7158326b3700.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/c974555b-cb17-426e-bdca-7ff7a7723ede.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3a3428a6-ca91-446b-8ca4-09897bb082c2.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/4d6dd965-b253-43cc-ab20-7158326b3700.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/c974555b-cb17-426e-bdca-7ff7a7723ede.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a2bad811-7020-4554-91b0-91346379afba.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a7b7be36-2f02-4432-b8b5-56a31419fee7.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/388c4fb5-f77c-4297-9a2e-8e5c40b43fdc.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3a3428a6-ca91-446b-8ca4-09897bb082c2.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/4d6dd965-b253-43cc-ab20-7158326b3700.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/c974555b-cb17-426e-bdca-7ff7a7723ede.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a2bad811-7020-4554-91b0-91346379afba.jpg

Mazda Daftarkan Paten Struktur Rangka Sportscar

09 August 2021

dilihat 61x

Mobilku.com - Mazda tampaknya sedang mengerjakan sebuah sportscar coupe kelas atas, dimana hal tersebut terlihat dari pengajuan paten yang sedang mereka ajukan di Jepang.


Paten yang diajukan oleh Mazda kali ini dinilai terlihat cukup rumit, dimana gambar tersebut merinci struktur body hingga rangka aluminium. Jika kita melihatnya secara detail, paten yang didaftarkan ini bahkan bisa dibilang sangat mirip dengan konsep RX-Vision di tahun 2015. Apakah Mazda sedang mempersiapkan sesuatu yang besar?


Pengajuan paten yang ditemukan oleh akun bernama Taku2-4855 tersebut menunjukkan bagian belakang mobil yang terlihat jelas merupakan sebuah mobil dua pintu. Pilar C dan lekukan lampu belakangnya pun terlihat sangat mirip dengan yang ada pada RX-Vision Concept.


Ilustrasi lain juga menunjukkan tata letak penggunaan penggerak roda belakang dengan sistem 48 volt dan transaxle belakang. Selain itu, roda depan nya juga terlihat dipasangkan motor listrik seolah mengisyaratkan bahwa mobil sport coupe terbaru ini akan menjadi hybrid-listrik AWD.


Sebelumnya, Mazda memang telah mengindikasikan bahwa mereka sedang mengerjakan platform penggerak roda belakang yang akan digunakan untuk sedan sport dan crossover besar. Mazda juga pernah menyatakan bahwa mereka sangat berkomitmen untuk menghadirkan kendaraan dengan dinamika yang lebih baik di masa mendatang. 


Jika apa yang telah kita lihat ini benar menjadi kenyataan, ini artinya Mazda sudah mulai serius menggarap pasar mobil sport. Tidak menutup kemungkinan, jika pada akhirnya pabrikan asal Jepang tersebut juga akan segera menghadirkan mobil sport bertenaga listrik.

0 Komentar


Tambah Komentar