https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/feedback+icon-02.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/ask+me+icon.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/07bc698d-7dc3-477c-b69b-ded011204836.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/5ad163bb-1a01-4a3b-9a95-5a7e0ce32bc0.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/bbc54d51-a4c2-4004-b58a-0c68f0256b9c.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3cc4ecd7-ee4e-4c20-b67e-0034242aa490.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/493d78ea-8d1e-4fed-b78a-3e1058c26d68.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/f7d23e73-be9e-44ce-95ef-b6eb21fae848.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/0cf313e2-6672-4194-a971-fa2421ab3ae1.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/0812e6b8-32e7-4225-9a94-10c91a00acee.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/107243ba-e74c-43d0-a894-5919ba2f67a1.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/07bc698d-7dc3-477c-b69b-ded011204836.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/5ad163bb-1a01-4a3b-9a95-5a7e0ce32bc0.jpg

Lexus Pede Dengan Keawetan Baterai Mobil Listrik Mereka

13 May 2020

dilihat 84x

Mobilku.com - Walaupun UX 300e merupakan mobil listrik pertama Lexus, mereka cukup yakin dengan daya tahan baterai yang terdapat pada mobil tersebut. Lexus UX 300e hadir dengan penawaran menarik berupa garansi baterai dengan masa 10 tahun atau 1.000.000 kilometer.


Garansi tersebut akan mencakup penurunan kapasitas dari paket baterai 54,3 kilowatt/jam di bawah 70%, dengan syarat pemiliknya wajib melakukan pemeriksaan rutin sesuai dengan yang telah dijadwalkan.


Selain membahas garansi, Lexus juga mengungkapkan beberapa detail teknis lainnya. Paket baterai itu terdiri dari 288 sel individu yang diberi pendingin udara, dengan menggunakan sistem manajemen baterai yang diikat ke AC mobil. Elemen pemanas modul individual di bawah setiap modul baterai akan meminimalkan dampak cuaca dingin pada saat mengemudi serta memastikan daya penuh tersedia sejak awal.


Mobil ini memiliki motor listrik dengan 204 hp yang memberi daya pada roda depan. Lexus memperkirakan mobil ini dapat menempuh 0-100 km/h dalam 7,5 detik, dengan kecepatan tertinggi 260 km / jam. 


Model UX300e ini tidak akan datang ke AS meskipun Lexus sudah menjual model UX bertenaga bensin di sana. UX300 elektrik ini akan mulai dijual di pasar Eropa dan Jepang pada awal tahun depan.


Sementara Lexus sudah melangkah ke pengembangan mobil listrik, Toyota masih terus mempromosikan mobil hybrid dan sel hidrogen sebagai energi alternatif.

0 Komentar


Tambah Komentar