18 April 2020
dilihat 162x
Mobilku.com - Lexus tidak pernah menjadi perusahaan yang nyaman dikalahkan oleh pesaingnya. Hampir semua produsen mobil mewah seperti Audi, BMW, dan Mercedes-Benz, semuanya menawarkan model crossover SUV berkinerja tinggi.
Hal ini mendorong produsen mobil mewah Lexus untuk merilis model LQ. Lexus pertama kali memperlihatkan konsep crossover SUV tersebut di ajang Detroit International Auto Show pada tahun 2018.
Kabarnya, Lexus LQ akan berbagi “elemen struktural utama" dengan Lexus LS. Dengan menggunakan platform TNGA-L, Lexus LQ dapat menggunakan mesin yang dipinjam langsung dari LS, yang berarti akan menggunakan mesin 3,4 liter twin-turbo V-6 bertenaga 416 hp atau mesin 3,5 liter V-6 hybrid dengan 354 hp.
Harganya besar kemungkinan tidak akan jauh dengan model lain di Lexus L-series, yang berkisar $ 80.000. Ini akan menjadikan Lexus LQ sebagai alternatif tambahan selain Porsche Cayenne dan Audi Q8.
Mobil ini seharusnya dijadwalkan untuk tahun 2020, akan tetapi Coronavirus membuat jaringan ritel mobil bertekuk lutut. Lexus mungkin dapat menunda debut model LQ ini dan mencari waktu yang lebih tepat ketika ekonomi sudah kembali membaik.
0 Komentar
Tambah Komentar