07 February 2020
dilihat 116x
Mobilku.com - Tradisi lama industri otomotif dalam melaporkan penjualan bulanan kendaraan baru sudah runtuh. Faktanya Audi, BMW, Nissan, Porsche dan Volkswagen telah membuat pengumuman bahwa mereka akan berhenti melaporkan hasil penjualan bulanan mereka di AS, dan beralih ke laporan triwulanan.
Toyota mengemukakan setidaknya mereka akan melaporkan hasil penjualan per bulan dalam bentuk informal.
Tesla adalah produsen mobil pertama yang menolak untuk mengikuti tradisi ini, dan hanya memberikan hasil per kuartal secara global. Perusahaan startup yang diawasi publik secara ketat tersebut memilih untuk tidak memberitahu pencapaian per bulan mereka, dan para eksekutif di Wall Street tampaknya tidak keberatan dengan kurangnya transparansi di perusahaan Tesla.
Saham Tesla naik mencapai di ketinggian yang belum pernah terjadi sebelumnya, dan membuat perusahaan tersebut lebih bernilai daripada semua produsen kecuali Toyota. Menurut Tyson Jominy (wakil presiden J.D. Power), jika Tesla yang tidak melakukan pelaporan bulanan mendapatkan imbalan besar, lalu mengapa produsen mobil lainnya masih melaporkan?
Melaporkan hasil per triwulan juga dapat menggambarkan penjualan yang lebih lancar. Perbandingan bulanan dapat memberikan kesan buruk pada konsumen karena fluktuasi jumlah hari yang berbeda di setiap bulannya.
0 Komentar
Tambah Komentar