15 September 2023
dilihat 480x
Mobilku.com - Pemerintah Indonesia melalui Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) Luhut Binsar Panjaitan mengungkapkan bahwa pemerintah berencana mendatangkan pabrikan mobil listrik asal China yakni Geely Auto Group untuk berinvestasi di Indonesia.
Pemerintah sudah berbicara dengan pihak Geely sejak beberapa bulan yang lalu. Dalam hal ini, pemerintah berupaya mengajak Geely untuk joint research membangun pusat riset dan kemudian memproduksi mobil listrik nasional. Pihak Indonesia akan menyediakan pasokan nikel sebagai bahan baku baterai mobil listrik Geely.
Luhut menyebut saat ini pemerintah memang sedang berusaha menarik minat pabrikan-pabrikan mobil listrik global untuk berinvestasi di Tanah Air. Bahkan, pemerintah juga berambisi Indonesia bisa memproduksi mobil listrik sendiri dalam waktu dekat. “Diharapkan tahun 2025 atau 2026 paling lambat, kita sudah punya mobil listrik sendiri,” ujar Luhut.
Indonesia saat ini memang sudah bisa memproduksi mobil listrik sendiri, dimulai dari Hyundai Ioniq 5. Selain itu produsen lain seperti Wuling dan DFSK juga sudah memproduksi mobil listrik di pabriknya masing-masing di dalam negeri.
Namun, adopsi mobil listrik di Indonesia masih tergolong rendah mengingat kontribusi penjualan mobil listrik di Indonesia baru 1% dari total penjualan mobil secara nasional.
Indonesia jelas kalah jauh dengan China yang pangsa pasar mobil listriknya yang mencapai 29%. Bahkan, Indonesia juga tertinggal dari Thailand yang memiliki pangsa pasar mobil listrik di level 4%.
1 Komentar
Agus Hariyanto
Mantap. Mudahan segera terealisasi
0 Balasan
Reply
Tambah Komentar