https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/feedback+icon-02.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/ask+me+icon.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/1ad0ce41-b506-4363-964c-d8c5ceb2f6f1.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/eb138407-e8d6-4078-89d0-160ff02d7ee8.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/5063f234-1169-4c13-ab55-4e1c9ea9be3d.JPG
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/67cb7b9f-872a-4464-b185-540dfb78cf1f.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/adbc7285-3788-4274-b422-f20069da2ff1.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/1ad0ce41-b506-4363-964c-d8c5ceb2f6f1.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/eb138407-e8d6-4078-89d0-160ff02d7ee8.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/adbc7285-3788-4274-b422-f20069da2ff1.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/1ad0ce41-b506-4363-964c-d8c5ceb2f6f1.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/eb138407-e8d6-4078-89d0-160ff02d7ee8.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/5063f234-1169-4c13-ab55-4e1c9ea9be3d.JPG
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/67cb7b9f-872a-4464-b185-540dfb78cf1f.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/adbc7285-3788-4274-b422-f20069da2ff1.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/1ad0ce41-b506-4363-964c-d8c5ceb2f6f1.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/eb138407-e8d6-4078-89d0-160ff02d7ee8.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/5063f234-1169-4c13-ab55-4e1c9ea9be3d.JPG

Go Public, Aurora Self-Driving Akan Kantongi $2 Miliar Melalui SPAC

19 July 2021

dilihat 65x

Mobilku.com - Perusahaan Startup self-driving, Aurora, dikabarkan akan segera melakukan IPO nya melalui merger special purpose acquisition company (SPAC) dengan perusahaan bernama Reinvent Technology Partners Y.


Aurora pertama kali didirikan pada tahun 2017 oleh mantan kepala program kendaraan otonom Google, Chris Urmson, dan juga mantan insinyur divisi self-driving Uber Drew Bagnell. Setelah itu, Aurora juga merekrut Sterling Anderson, yang merupakan mantan kepala tim Autopilot dari Tesla. 


Berkumpulnya banyak orang hebat membuat perusahaan dengan cepat memantapkan dirinya sebagai salah satu perusahaan otonom paling signifikan, mereka bahkan telah berhasil membeli seluruh divisi self-driving yang ada di Uber.


Kesepakatan Aurora dengan Reinvent Technology Partners Y kabarnya akan memberi valuasi perusahaan sebesar $11 miliar, dan akan ditutup pada paruh kedua tahun 2021. Selain akan merger dengan Reinvent Technologi, Aurora juga akan didukung investor besar seperti Uber, Volvo, PACCAR, T. Rowe Price, Fidelity, Sequoia Capital, dan lainnya.


Pihak Aurora mengakui bahwa mereka perlu memakan waktu lebih lama sebelum mulai menghasilkan uang. Aurora sendiri bahkan memprediksi bahwa mereka akan terus membakar uang hingga setidaknya tahun 2027. 


Menurut catatan sebelumnya Aurora telah menghabiskan setidaknya $ 214 juta pada tahun 2020, di mana $ 179 juta digunakan untuk penelitian dan pengembangan. Pada kuartal pertama tahun 2021, Aurora sudah membakar $ 189 juta, dengan $ 159 juta di antaranya untuk penelitian dan pengembangan.


Jika pengembangan teknologi sudah dianggap berhasil, mereka berencana untuk menjual teknologinya ke perusahaan lain. Paket perangkat keras dan perangkat lunak yang dikembangkan oleh perusahaan dijuluki 'Aurora Driver' dan dapat digunakan dalam industri truk. Mereka juga menargetkan industri logistik dan transportasi dapat beroperasi tanpa ada manusia di belakang kemudi pada awal 2023, dan robo-taxi pada akhir tahun 2024.

0 Komentar


Tambah Komentar