https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/9b471b15-5ea7-453f-a1b8-1df056a2ae8f.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/d7c477cc-42b9-42c8-867c-b4145ecba1f4.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/eed33290-2004-4f61-ba84-5a284231dcf6.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/515c0d5d-6626-44b7-99a4-d905ef615546.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/f07b7c0d-6a8e-40ef-af6d-66423acb7aaa.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/933db86e-9978-4a97-ab96-07e64618aa4e.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/af4a7786-b105-4404-a77d-bbe0853f2e41.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/9b471b15-5ea7-453f-a1b8-1df056a2ae8f.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/d7c477cc-42b9-42c8-867c-b4145ecba1f4.jpg

Genesis House New York, Showroom Dengan Restoran Mewah Didalamnya

16 November 2021

dilihat 154x

Mobilku.com - Jika biasanya showroom hanya digunakan untuk memamerkan mobil dan melakukan proses jual-beli, Genesis Amerika Serikat punya cara yang sangat luar biasa untuk membuat pelanggannya terasa nyaman mengunjungi showroom mereka.


Genesis Amerika Serikat dikabarkan akan segera membuka sebuah showroom super mewah bernama Genesis House New York pada 19 November mendatang. Showroom tersebut bahkan diklaim akan menawarkan pengalaman yang luar biasa kepada para pelanggan agar lebih mengenal mobil buatan Korea Selatan tersebut.


Terletak di taman Highline dekat New York Time Square, Genesis House adalah sebuah showroom tiga lantai yang berisi restoran fine dining, area display mobil Genesis, dan juga ruang pertunjukan. Gedung tersebut kabarnya dirancang oleh perusahaan arsitektur yang berbasis di Seoul, Suh Architects, dan memiliki luas 4273 meter persegi!


Untuk memberikan rasa nyaman dan luxury kepada pengunjung yang datang, desain arsitektur Genesis House ini dibalut dengan elemen kayu serta penerangan dari kaca yang besar.


Konsep ini dipercaya akan memberikan kesan yang lebih ramah lingkungan serta ruang yang lebih hidup dengan sirkulasi udara yang sehat.


"Genesis House adalah fasilitas mewah dan terbesar di Amerika saat ini. Kehadiran fasilitas ini merupakan langkah investasi kami di kawasan Amerika Utara dan merupakan bukti bahwa kami berkomitmen untuk membuat Genesis lebih baik di Amerika Serikat dan Kanada," kata Jose Muñoz, CEO Hyundai Motor America. 


Memasuki Genesis House, pengunjung yang datang akan disuguhkan tampilan jajaran mobil-mobil Genesis serta mobil konsep dan mobil masa depan.


Namun daya tarik utama dari Genesis House adalah restoran yang terletak di lantai dua, dimana restoran tersebut merupakan karya Onjium, sebuah restoran berbintang Michelin di Seoul.


Restoran seluas 900 meter persegi tersebut dipercaya akan menghidangkan cita rasa masakan kelas bangsawan Korea serta teknik tradisional yang hanya ditemukan dalam resep jaman dahulu.


Jika kalian tidak lapar atau hanya ingin menikmati secangkir kopi atau teh, Genesis House juga menyediakan sebuah paviliun yang dilengkapi ruang tamu dan tempat duduk untuk bersantai.


Selain itu, paviliun ini juga menyediakan ratusan buku serta majalah yang siap dibaca sambil menemani minuman yang dipesan.

0 Komentar


Tambah Komentar