26 February 2022
dilihat 96x
Mobilku.com - Pihak F1 dikabarkan telah memutuskan untuk menghentikan seluruh acara Grand Prix Rusia yang digelar September mendatang sebagai tanggapan atas invasi yang dilakukan Rusia kepada Ukraina.
Batalnya F1 Rusia mungkin mengecewakan banyak penggemar, tetapi sebagai bentuk solidaritas pihak F1 harus mengambil keputusan tersebut untuk mengecam apa yang dilakukan oleh Vladimir Putin.
Hingga saat ini pihak F1 belum mengkonfirmasi apakah acara tersebut akan dipindah ke negara lain, atau benar-benar dihapus dari kalender sepenuhnya. Akan tetapi, para pengamat mengatakan Turki bisa menjadi salah satu pengganti yang memungkinkan.
Menanggapi keputusan yang diambil oleh FIA, pembalap Aston Martin, Sebastian Vettel, juga mendukung keputusan tersebut dan menyatakan bahwa dirinya akan memboikot diri jika balapan tetap dilanjutkan di Rusia.
Keputusan F1 datang tidak lama setelah UEFA memindahkan final liga Champions yang semula akan digelar St. Petersburg Rusia menjadi Stade de France di Prancis.
"Kehadiran F1 ketika mengunjungi negara-negara di seluruh dunia adalah membawa visi positif untuk menyatukan orang, menyatukan bangsa. Kami melihat apa yang terjadi di Ukraina dengan kesedihan, dan berharap situasi ini cepat selesai dan kembali damai,” ujar perwakilan F1.
0 Komentar
Tambah Komentar