https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/feedback+icon-02.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/ask+me+icon.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/9414a891-0871-4a03-9e30-12d0ac35dff6.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8a434a9d-c714-4de6-9b44-57519c4b3ea6.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/1ab59c10-5bc4-427e-a2a2-8e6b17f4d013.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/305aa8a7-95f4-4f3b-9e97-9b03c13e37c6.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/975bb450-edcc-48ab-9141-e46ca39d6793.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/9414a891-0871-4a03-9e30-12d0ac35dff6.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8a434a9d-c714-4de6-9b44-57519c4b3ea6.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/975bb450-edcc-48ab-9141-e46ca39d6793.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/9414a891-0871-4a03-9e30-12d0ac35dff6.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8a434a9d-c714-4de6-9b44-57519c4b3ea6.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/1ab59c10-5bc4-427e-a2a2-8e6b17f4d013.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/305aa8a7-95f4-4f3b-9e97-9b03c13e37c6.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/975bb450-edcc-48ab-9141-e46ca39d6793.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/9414a891-0871-4a03-9e30-12d0ac35dff6.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8a434a9d-c714-4de6-9b44-57519c4b3ea6.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/1ab59c10-5bc4-427e-a2a2-8e6b17f4d013.jpeg

Daihatsu Siapkan Jalur Khusus Untuk Produksi Ayla EV di Pabrik Karawang

18 January 2023

dilihat 223x

Mobilku.com - Daihatsu telah memamerkan prototype mobil listrik Ayla EV di ajang pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (2022). Sejauh ini memang belum ada tanda-tanda kapan produk ini bakal diluncurkan. Tetapi menurut kabar terbaru, Daihatsu akan segera persiapkan langkah-langkahnya.


Daihatsu sebagai salah satu merek terlaris di Indonesia juga tak ingin ketinggalan meramaikan era industri kendaraan ramah lingkungan. Pabrikan yang masih satu group dengan Toyota ini tahun 2022 lalu sudah memamerkan prototipe mobil listrik, Ayla EV sebagai amunisi era mobil listrik.


"Kita pasti akan menuju ke sana (mobil listrik) sebagai (wujud) komitmen dari government regulation di 2025," buka Sri Agung Handayani, selaku Marketing Director dan Corporate Planning & Communication Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM).


Lanjut Agung menambahkan, pabrik mereka yang berlokasi di Karawang nantinya bakal disiapkan untuk merakit Ayla EV. Namun memang perakitan itu belum akan dilakukan dalam waktu dekat ini. Daihatsu masih menunggu sampai pasar benar-benar siap menerima kendaraan listrik.


"Soal Ayla EV, kita memiliki R&D di Karawang, dan itu disiapkan salah satu bagiannya adalah engineering. Engineering ini yang sebenarnya kita siapkan untuk EV (Electric Vehicle)," tambah Agung.


Ketika ditanya wartawan, apakah ada kemungkinan Ayla EV diluncurkan tahun ini, Agung memastikan tidak. Menurutnya masih banyak aspek yang perlu disiapkan. Bukan saja hanya perakitannya, tapi juga perlu dipikirkan sampai ke limbah-limbahnya.


"Balik lagi ke pertanyaan Ayla (EV) apakah ini akan dipasarkan? Tahun ini kami belum ingin memasarkan Ayla EV. Jadi supaya teman-teman (media) tidak bingung. Karena capability ini tidak satu aspek. Berarti buka cuma (soal) perakitan, tapi dia harus quality, long term, renewal. Kebetulan kami Daihatsu yang menganut sampai ke limbahnya, akhirnya kita requirement-nya, requirement global," tutup Agung.

0 Komentar


Tambah Komentar