https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/feedback+icon-02.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/ask+me+icon.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/7fb3bccb-34f7-4f5d-b581-f2a83710ded7.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/45d0f7f8-ae37-4444-b0db-73dbb2b3a731.JPG
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/0ce83dce-eab1-4d17-b184-e51e5e1d80ea.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/fb0fa4c4-c65f-4e22-bc10-1117e037d015.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3166806a-6967-4304-932d-41fb92d1fa26.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/7fb3bccb-34f7-4f5d-b581-f2a83710ded7.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/45d0f7f8-ae37-4444-b0db-73dbb2b3a731.JPG
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3166806a-6967-4304-932d-41fb92d1fa26.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/7fb3bccb-34f7-4f5d-b581-f2a83710ded7.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/45d0f7f8-ae37-4444-b0db-73dbb2b3a731.JPG
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/0ce83dce-eab1-4d17-b184-e51e5e1d80ea.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/fb0fa4c4-c65f-4e22-bc10-1117e037d015.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3166806a-6967-4304-932d-41fb92d1fa26.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/7fb3bccb-34f7-4f5d-b581-f2a83710ded7.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/45d0f7f8-ae37-4444-b0db-73dbb2b3a731.JPG
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/0ce83dce-eab1-4d17-b184-e51e5e1d80ea.jpeg

BMW Recall 50.000 Unit Terkait Permasalahan Rem, Toyota Supra Masuk Dalam Daftar

13 August 2021

dilihat 73x

Mobilku.com - BMW dikabarkan sedang melakukan proses recall atau penarikan kembali terhadap lebih dari 50.000 unit kendaraannya terkait permasalahan pada rem, termasuk Toyota Supra yang merupakan hasil produksi bersama.


Mengutip dari dokumen recall National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA), recall ini bertujuan untuk memperbaiki Engine Management Software (EMS) bermasalah. EMS yang bermasalah ini diklaim telah menyebabkan kerusakan pada pompa oli atau pompa vakum yang berfungsi menyuplai vakum untuk sistem pengereman.


Kerusakan pada komponen tersebut juga mengakibatkan mobil akan lebih sulit direm karena tidak adanya sistem brake assist. Disebutkan oleh BMW, efeknya adalah jarak pengereman yang semakin jauh dan meningkatnya risiko kecelakaan.


Kerusakan pada pompa oli atau vakum dapat terjadi saat mobil dihidupkan pada beberapa kondisi khusus yang akan memicu masalah pada EMS. Kondisi khusus itu secara spesifik terjadi ketika pengemudi memencet tombol Start/Stop.


Maka dari itu, BMW dan Toyota menyiapkan solusi berupa update EMS yang akan diberikan kepada pemilik mobil secara gratis. Dealer di Amerika Serikat juga telah diinformasikan oleh Toyota untuk tidak menjual GR Supra yang ada di inventaris setidaknya sampai permasalahan tersebut diperbaiki.


Perusahaan mengungkapkan sekitar 29 klaim garansi dan empat laporan lapangan yang mungkin berkaitan dengan masalah ini sudah dilaporkan.


Penarikan ini berlaku untuk model:

  • BMW M340i dan M340i xDrive produksi 21 Februari 2019 hingga 28 Juli 2020, mencakup 10.877 unit.

  • BMW X4 M40i model 2020-2021 produksi 3 September 2019 hingga 22 Juni 2021, 4.134 unit.

  • BMW 540i/540i xDrive produksi 11 Juni 2019 dan 26 Juni 2020, 5.375 unit.

  • BMW 745Le eDrives 2021-2021 produksi  11 Februari 2019 dan 22 Februari 2021, 470 unit.

  • BMW X3 M40i 2020 produksi  16 Agustus 2019 dan 22 Juni 2021, 14.006 unit.

  • BMW Z4 M40i model 2019-2021 produksi  21 Februari 2019 hingga 18 Juni 2021, 2.151 unit.

  • Toyota Supra 2020-2021 produksi 6 Februari 2019 dan 10 Juni 2021, 13.014 unit.


Selanjutnya, pemilik model yang terdampak akan segera mendapat surat pemberitahuan untuk membawa kendaraan mereka ke dealer resmi BMW atau Toyota untuk mendapat perbaikan. Program perbaikan ini kabarnya akan segera dimulai pada tanggal 1 Oktober mendatang.

0 Komentar


Tambah Komentar