https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8509dc20-e9d7-41e8-bf01-9b61577951e0.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8ebd0424-fbd6-44b5-b43e-cb8298e1cc80.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/6230096c-1d80-4556-864a-b0374baef83a.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/b614d210-b895-4fd7-b566-cfba4dd6c5fc.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/07b43ca6-4cb0-4944-8461-047a56fb05a6.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8509dc20-e9d7-41e8-bf01-9b61577951e0.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8ebd0424-fbd6-44b5-b43e-cb8298e1cc80.jpg

Bisnis Pom Bensin Sudah Tidak Menarik Lagi

01 October 2019

dilihat 259x

Mobilku.com - Salah satu bukti bahwa kendaraan elektrik telah menguasai pasar adalah pom bensin di AS yang menggantikan pompa nya agar dapat memberikan tempat untuk pengisian mobil elektrik.


Sejumlah perusahaan minyak sedang mengincar penambahan tempat pengisian tersebut pada lokasi mereka masing-masing untuk menjaga eksistensi terhadap pergerakan industri menuju elektrik. Shell memimpin dengan keterlibatannya pada jaringan tempat pengisian baru di Eropa yang membangun alat pengisi mereka sendiri dan baru-baru ini memperoleh jaringan pengisian dengan 30.000 alat pengisi.


Petro Canada yang sekarang menjadi bagian dari SunCor juga turut berpartisipasi seiring dengan penyebaran tempat pengisian mereka pada jaringan pom bensin di Kanada. BP juga mulai berinvestasi pada tempat pengisian kendaraan elektrik melalui investasi pada sebuah startup, sementara Chevron mulai memasang tempat pengisian kendaraan elektrik pada pom bensin mereka. Namun semua perusahaan tersebut hanya menambahkan tempat pengisian listrik pada pom bensin mereka masing-masing.


Saat ini, pemilik sebuah pom bensin di Takoma Park di Maryland menggantikan pompa bahan bakarnya untuk memasang tempat pengisian kendaraan elektrik.


Sebuah laporan menyatakan bahwa Depeswar Doley, pemilik pom bensin tersebut sejak 1997 mengatakan dirinya tidak senang dengan aturan kontrak dari perusahaan minyak seperti pembatasan penggunaan pemasok yang beragam, perpanjangan ketika angka penjualan tidak terpenuhi dan pembatasan dukungan perawatan. Faktor inilah yang membuatnya mempertimbangkan pilihan lain.


Setelah Depeswar Doley berdiskusi dengan Electric Vehicle Institute, mereka memasang 4 unit pengisi berkekuatan 200 kW. Para pengemudi dapat duduk di dalam toko yang ada di kawasan pengisian dengan mengamati layar yang dapat memonitor hasil pengisian kendaraannya.


Proyek ini didanai oleh Electric Vehicle Institute dan the Maryland Energy Administration dengan nilai sebesar 786.000 dolar AS.

0 Komentar


Tambah Komentar