https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/feedback+icon-02.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/ask+me+icon.svg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/17f50ae9-7582-44a6-b86f-9f9e2d8cf399.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/17f50ae9-7582-44a6-b86f-9f9e2d8cf399.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/17f50ae9-7582-44a6-b86f-9f9e2d8cf399.jpeg

Apakah Honda Civic Type R Tetap Garang?

24 February 2017

dilihat 70x

Honda Motor Co. secara resmi menjadwalkan peluncuran Honda Civic Type R terbaru di Geneva Motor Show 2017 mendatang. Versi konsepnya yang dipamerkan beberapa bulan lalu di Paris Motor Show 2016 berhasil menarik perhatian para pengunjung.



Hot hatch yang akan menggunakan mesin terbaru berkapasitas 2.0 liter VTEC turbocharged. Masih hangat di ingatan betapa pesaing Volkswagen Golf GT ini terpaku pada sosok dengan kap mesin yang menggelembung, rumah roda yang membengkak dan sayap belakang yang tegak dengan angkuhnya di bagian buritan. Plus beberapa aksen carbon fiber untuk mempercantik tampilannya.

Civic Type R dibangun dari Civic hathcback. Jika mengacu pada versi konsepnya, maka yang dilakukan Honda adalah membuatnya lebih agresif dengan tambahan pernak-pernik disana-sini. Seperti bumper depan yang memiliki tambahan bilah dengan spoiler baru bernuansa carbon fiber. Scoop besar diatas kap mesinnya mungkin akan berfungsi untuk memasok udara ke intercooler seperti pada Subaru WRX dan MazdaSpeed3. Kabarnya mesin dibawah kap gembung itu bisa memproduksi 340 hp.

Bagian samping juga mendapat sentuhan serat karbon seperti bumper depan. rumah roda dibuat lebih besar agar bisa memuat roda yang lebarnya 245mm. Dibagian belakang ada bagian yang menarik yaitu tiga ujung knalpot dimana bagian tengah berbeda diameternya. mirip seperti Ferrari 458 Italia dan F40.

Mari kita sama-sama bersabar untuk melihat versi produksi, apakah Honda mempertahankan kegarangan seperti versi konsep.

0 Komentar


Tambah Komentar